Semua Jenis Sepeda Bisa Bergabung

MTB, Hybrid, Gravel, Cyclocross, Road bike, DH, Commuter bike, Pixy bike, Jengky, Sepeda mini, BMX/Dirt Jump, Sepeda Unto, Sepeda lipat, Lowrider bike dll..

Rogowangi

Ponorogo Gowes Jemu'ah Bengi, kopdar, gowes bareng, kampanye dan gerakan mengajak masyarakat Ponorogo untuk bersepeda yang dijadwalkan sebulan sekali setiap hari Jum'at malam, minggu ke IV..

Goweser Ponorogo Berbagi dan Bukber

KSP berbagi 24 Juni 2016 dan Goweser Ponorogo Road to Share 17 Juni 2017 dalam rangka dalam rangka bulan Ramadhan 1437H-1438H.

GOBAR bersama FORPIMDA dan Pecinta GOWES

3 Maret 2017 Gobar bersama FORPINDA start dan finish Mapolres Ponorogo.

FUN RIDE AND GAME Halal Bi(ke) Halal Komunitas Sepeda Ponorogo

Halal bi halal KSP 8 Juli 2018, Bendo Bike Park Sawoo yang diselengarakan oleh Gabungan Goweser Ponorogo Tenggara Godolan, Gosong, DMC, Goperet, Argon, Borongan, BRJ.

GOWESER DARI RUSIA OLGA LAMAKINA

Goweser Rusia yang berkunjung ke Indonesia, touring dari Jakarta menuju Bali dan singgah di beberapa kota termasuk Ponorogo pada Kamis 7 Februari 2019, disambut oleh Goweser Ponorogo dan Wonogiri yang mengawal dari perbatasan Jateng-Jatim.

Sabtu, 11 Maret 2023

Gowes Air Terjun Plasur Desa Kunti Sampung Ponorogo seperti ini kondisinya sekarang

Komunitassepedaponorogo.or.id - setelah pandemi covid-19 berakhir aktivitas  pergowesan goweser Ponorogo mengalami penurunan, walaupun masih ada yang aktif tapi tidak seramai waktu pandemi covid-19 terjadi. 

Pada Sabtu (11/03/2023) Goweser Ponorogo barat mulai beraktivitas (gowes) kembali, berawal dari saling komen digrup official KSP Barat ( Komunitas Sepeda Ponorogo Barat), akhirnya disepakati gowes dengan tujuan air terjun Plasur yang berada di Desa Kunti Kecamatan Sampung Ponorogo. 

Tiga goweser berangkat dari rumah masing-masing menuju titik kumpul di rumah Pak Unting Desa Kapuran, mereka adalah Upik Dari Kauman Sumoroto, Adri Toyek dari Sumoroto dan Muklis dari Mlembem. 

Setelah semuanya sampai di titik kumpul mereka berangkat jam 07:00 menuju tujuan yang berjarak 10 Km. Menurut Muklis ini merupakan gowes chiki-chiki sekedar gowes silaturahmi karena kami lama tidak gowes bareng sembari curhat dan mengenang mantan, ungkapnya. 

Selama perjalanan mereka saling bercerita masa-masa dunia pergowesan di Ponorogo masih ramai, tak lupa mampir dulu di rumah Pak Agung Joyo yang kebetulan satu jalur ke tempat tujuan, berharap Pak Agung bisa ikut, kata Muklis, ternyata ngeprank wah... Bouruk. 

Setelah sampai di Desa Kunti menurut Upik ada dua jalur bisa dilewati untuk menuju air terjun Plasur ini, jalur pertama lewat selatan melewati hutan yang lebih panjang, kedua lewat jalur utara yang jalurnya lebih landai. Mereka lewat jalur utara untuk mempersingkat waktu

Foto Gowe jalur Air terjun Plasur